Home » , , » Cara Membuat Bootable Windows Melalui Rufus

Cara Membuat Bootable Windows Melalui Rufus

Posted by ProsesorKita on Senin, 18 Maret 2019

Assalamualaikum Wr. Wb.


Baiklah kali ini ProsesorKita akan membahas bagaimana cara membuat Bootable USB menggunakan rufus. Buat kawan-kawan yang mau Install ulang laptop atau PC sendiri, biasanya lebih simple menggunakan rufus ini (USB) karena lebih cepat dalam proses instalasi dibandingkan dengan CD/DVD.

berikut langkah-langkah membuat Bootable USB dengan Rufus :


1. Pertama-tama silakan anda download Software Rufus dan install dalam komputer.


2. Pastikan flashdisk sudah dipasang di Komputer/Laptop ya. Selanjutnya Running software yang sudah sobat download di atas, jangan lupa ekstrak dulu hasil download nya. Setelah dibuka maka akan tampil seperti gambar di bawah ini.




Dengan keterangan :
1. Device adalah flashdisk yang digunakan sebagai bootable
2. File System pilih NTFS
3. Device for bad blocks jangan di ceklis
4. Check Quick Format, Create a Bootable disk using, dan Create extended label and icon files


3. Browse file iso yang akan di bootable (perhatikan gambar)




4. Setelah file iso kita Open tadi, maka tinggal kita Start. Lihat gambar di bawah ini.




5. Selanjutnya akan muncul WARNING seperti pada gambar dibawah ini, di OK in aja.




6. Rufus akan menjalankan prosesnya. Silakan tunggu hingga proses selesai berjalan.




7. jika sudah muncul tampilan setelah proses pembuatan selesai, berarti USB bootable sudah sukses. Dan siap untuk di pakai install PC atau Laptopmu.

Thanks for reading & sharing ProsesorKita

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Posting Komentar